Tuesday, October 17, 2017

3 Cara Mengelompokkan Jenis Jaringan pada Komputer

Jaringan komputer adalah kumpulan dari dua atau lebih pada suatu komputer yang saling berhubungan untuk melakukan komunikasi data. Hubungan antara dua atau lebih dari komputer tersebut dapat terjadi melalui media kabel maupun nirkabel (tanpa kabel). Adapun data yang di komunikasikan dapat berupa data teks, suara, gambar, atau video. Sejarah jaringan komputer di mulai pada tahun 1940 di Amerika Serikat melalui proyek pengembangan komputer Model I di laboratorium Bell dan kelompok riset Harvard University yang dipimpin oleh Howard Aiken.

Pada saat itu, proyek tersebut hanya bertujuan untuk memanfaatkan sebuah perangkat komputer sehingga dapat dipakai bersama. Pada tahun 1950, saat komputer mulai berkembang dan superkomputer lahir, muncullah kebutuhan akan sebuah komputer yang mampu melayani banyak terminal. Kemudian ditemukanlah konsep TSS (Time Sharing System) atau sistem antrian. Pada tahun 1969, terbentuklah jaringan komputer pertama yang disebut ARPANET.

Manfaat atau keuntungan dibangunnya jaringan komputer adalah:
  1. Komputer-komputer yang saling terhubung dapat melakukan sharing file maupun sharing folder, yaitu pemakaian file atau direktori secara bersama-sama.
  2. Dengan adanya penyimpanan file terpusat (file server), file atau data yang ada di server dapat saling dibagi.
  3. Memungkinkan pemakaian aplikasi secara bersama-sama oleh multiuser.
  4. Memudahkan kita membackup data (membuat data cadangan)
  5. Memungkinkan kita untuk mendapatkan data terbaru/terkini secara cepat.



Ada tiga cara untuk mengelompokkan jenis jaringan komputer, yaitu:

1. Jaringan komputer berdasarkan area atau luas wilayah


  • LAN (Local Area Network)
LAN (Local Area Network) adalah jaringan komputer untuk area yang tidak begitu luas, batasan ukuran luas LAN adalah satu gedung. 

  • MAN (Metropolitan Area Network)
MAN (Metropolitan Area Network) adalah jaringan komputer yang menghubungkan komputer-komputer dalam suatu kota. 

  • WAN (Wide Area Network)
WAN (Wide Area Network) adalah jaringan komputer dengan cakupan geografis paling luas hingga menjangkau pulau lain, negara lain, benua lain, bahkan luar angkasa. WAN biasanya merupakan kumpulan dari sejumlah LAN dan MAN. 


2. Jaringan komputer berdasarkan topologi (bentuk) jaringan

  • Topologi bus atau linier
  • Topologi ring (cincin)
  • Topologi star (bintang)
  • Topologi tree (pohon)
  • Topologi mash (web)

3. Jaringan komputer berdasarkan media transmisi


  • Jaringan kabel (wireline)
  • Jaringan tanpa kabel (wireless)

No comments:
Write comments

Silahkan berkomentar dengan baik dan sesuai topik pembahasan